Sampai saat ini, Mobile Legends masih menjadi salah satu game online terlaris di kalangan muda mudi. Maka tidak heran jika semakin banyak yang memberikan ulasan rekomendasi HP gaming 4 jutaan yang support untuk mabar game ini.
Berikut ini adalah rekomendasi HP yang bisa kamu jadikan pilihan memainkan game Mobile Legends kesayangan kamu.
Rekomendasi HP Gaming 4 Jutaan Terbaik
1. Infinix Zero 30 5G
HP gaming satu ini memiliki layar AMOLED dengan ukuran 6.78 inch yang dilindungi Corning Gorilla Glass 5. Chipsetnya dibekali dengan MediaTek Helio G99 dan RAM 8GB. Sedangkan, memori internalnya mencapai 256GB, dan dilengkapi dengan kamera berkualitas cukup baik 13MP ultrawide, 2MP kamera bokeh, kamera AI 2MP. Baterai menggunakan kapasitas sebesar 5000 mAh yang bisa tahan lama digunakan untuk gaming.
Kamu bisa main game berat seperti PUBG, Genshin Impact, dan Mobile Legends tanpa khawatir baterai cepat habis. Kalaupun habis, fitur fast chargingnya juga sangat membantu.
2. Vivo V29e 5G
HP gaming ini memiliki layar AMOLED dengan ukuran 6.67 inch. Memiliki chipset Qualcomm SM6375 Snapdragon 695 5G dengan RAM 8GB dan didukung memori internal 256GB. Kameranya memiliki kapasitas 64MP wide, 8MP ultrawide, dan 2MP macro dengan baterai Li-Po 4800mAH.
Walaupun ini adalah salah satu rekomendasi HP gaming pro player, namun kualitas kamera ultra wide yang ditawarkan tidak main-main. Ini yang menjadikan HP ini berbeda dari yang lain.
3. Poco A98
Rekomendasi HP gaming 4 jutaan yang memiliki layar Panel IPS Full HD+ dengan ukuran 6.78 inch adalah Poco A98. HP ini dilengkapi dengan chipset Qualcomm SoC Snapdragon 695 dan RAM sebesar 4GB. Kapasitas memori internal tersedia dengan ukuran sebesar 256GB. Kualitas kameranya terbilang bagus, yaitu 64MP wide, 2MP depth, 2MP micro, dengan baterai kapasitas 5000mAH.
Kamu bisa mendapatkan HP ini dengan harga Rp 4.899.000 dan bisa digunakan untuk bermain game-game berat mulai dari PUBG sampai Mobile Legends dengan lancar.
4. Realme 11 Pro
HP gaming 4 jutaan 5G yang satu ini memiliki layar OLED 6.7 inch dengan chipset MediaTek Dimensity 7050. Kapasitas RAM tersedia dengan ukuran 8GB, lalu memori internal mencapai 256GB. Kameranya berukuran 100MP wide, dan juga kamera untuk portrait dengan kualitas 2MP, serta baterai kapasitas 5000mAH.
Kelebihan dari HP gaming ini semakin lengkap dengan kualitas kamera yang canggih dan jernih walau digunakan saat siang atau malam hari. Jadi, selain dapat diandalkan untuk main game seperti Mobile Legends, Genshin, maupun PUBG, kamu akan mendapatkan bonus kamera yang sangat berkualitas di kelasnya.
5. POCO F5
POCO F5 memiliki layar FHD+ Flow AMOLED DotDisplay dengan ukuran 6.67 inch. Didukung dengan chipset Snapdragon 7+ Gen 2 Mobile Platform. Kapasitas RAM 8GB dan 12GB yang didukung oleh memori internal sebesar 256GB untuk kedua tipe RAM tersebut.
Kamera utama didukung dengan 64 MP wide, 8MP ultrawide dan 2MP macro, semakin lengkap dengan baterai Li-Po 5000mAH. Dengan HP seharga 4 jutaan ini kamu bisa main Genshin Impact dengan aman dan lancar.
6. iQ00 Z7 5G
Salah satu HP yang layak untuk disebut sebagai salah satu smartphone gaming terbaik di kelasnya. Memiliki layar IPS LCD dengan ukuran 6.64 inch. Didukung dengan chipset Qualcomm Snapdragon 782G dan kapasitas RAM tersedia dengan variasi 8GB dan 12GB membuat pengalaman gaming kamu semakin seru.
Memori internal mencapai 128GB hingga 256GB. Dilengkapi dengan kamera 64MP wide dan 2MP depth. Dengan spesifikasi tersebut, HP ini dapat melibas game berat seperti Genshin, Fortnite, PUBG, Honkai Impact dan game-game berat lainnya.
7. Samsung Galaxy A34 5G
HP ini memiliki layar Super AMOLED berukuran 6.6 inch, didukung dengan chipset MediaTek Dimensity 1080. Kapasitas RAM 8GB dengan memori internal 128GB hingga 256GB. Kualitas kamera 48MP wide, 8MP ultrawide, dan 5MP macro, dan baterai 5000mAH.
Kamu bisa memainkan game popular seperti Genshin Impact, COD Mobile, dan PUBG pada HP gaming seharga Rp 4.599.000 ini dengan baik dan lancar.
8. VIVO V27e
HP ini memiliki layar Super AMOLED Full HD berukuran 6.62 inch dan chipset MediaTek MT8781 Helio G99 yang lebih baru dari Snapdragon 855. Memori internal 128GB dan RAM 8GB sangat cocok untuk bermain game PUBG hingga Genshin Impact tanpa masalah.
Didukung dengan baterai berkapasitas 4500mAH dan juga kualitas kamera mencapai 48MP membuatnya menjadi HP gaming dengan paket lengkap.
9. Realme 10 Pro 5G
Memiliki layar IPS LCD berukuran 6.72 inch dan chipset Qualcomm Snapdragon 695 yang didukung dengan RAM 8GB dan memori internal mencapai 128GB atau 256GB. Kualitas kameranya adalah 108MP wide, 2MP depth dengan baterai Li-Po 5000mAH.
HP gaming 4 jutaan ini sangat cocok untuk memainkan game popular seperti Mobile Legends dan PUBG dengan lancar.
10. Redmi Note 12 Pro 5G
HP yang satu ini memiliki layar P-OLED dengan ukuran 6.67 inch. Didukung dengan chipset MediaTek Dimensity 1080 yang canggih. Memiliki RAM 8GB yang didukung memori internal sebesar 256GB. Kualitas kamera 50MP wide, 8MP ultrawide, dan 2MP macro, dilengkapi baterai Li-Po 5000mAH.
HP gaming 4 jutaan ini bisa kamu pakai untuk memainkan seperti PUBG, Mobile Legends, dan Genshin Impact dengan lancar.
Itulah 10 rekomendasi HP gaming 4 jutaan yang bisa kamu jadikan referensi agar kamu bisa main game dengan puas tanpa kendala apa pun, dan yang paling penting, harganya relatif terjangkau.