Liburan Natal sudah hampir tiba. Di sela-sela berbagai persiapan menjelang Natal dan tahun baru, memainkan beberapa game Natal bisa menjadi wadah refreshing sejenak. Kamu bisa menjalankan sejumlah permainan bertema Natal tersebut dari hp Android-mu.
Rekomendasi Game Android untuk Menemani Libur Natal
Ada sejumlah game yang bisa kamu mainkan secara mudah dan menyenangkan dari gadget Android. Berikut beberapa game yang banyak direkomendasikan dan bisa menjadi salah satu pilihan game terbaik untuk mengisi libur Natal tahun ini.
1. Farm Snow
Game yang satu ini memiliki tema pertanian dengan tampilan dan fitur yang berbeda dibandingkan dengan game kebanyakan. Bagaimana tidak, dalam permainan ini kamu harus menanam berbagai benda seperti kertas, benang wol, hingga coklat.
Dalam permainan Natal ini, hasil panen yang kamu dapatkan akan disalurkan ke Chocolate Factory untuk dibuat coklat panas hingga es krim. Untuk hasil panen berupa bahan-bahan pakaian akan dikirimkan ke Winter Clothes Factory.
Selain tema yang cukup menarik, di game ini kamu bisa menemui berbagai karakter khas Natal. Mulai dari manusia salju, Santa Claus, pinguin, Christmas Fairies, hingga Rudolph si rusa Natal yang lucu.
2. Christmas Stories: The Gift of the Magi
Dalam permainan ini, kamu akan diajak bertualang dengan menyusun puzzle petualangan dan teka-teki dari objek yang tersembunyi. Menariknya, permainan ini juga memiliki basis cerita yang menarik untuk diikuti.
Di sini, kamu juga akan diminta mencari daftar objek tertentu dalam suatu adegan. Kamu juga akan memainkan sejumlah mini games untuk membuat variasi permainan. Oleh karena itu, pastikan kamu memiliki strategi yang baik guna menyelesaikan semua tantangan.
3. Santa Run
Pernah memainkan game Subway Surfers? Kalau pernah, tentu kamu tidak akan asing dengan game yang satu ini. Pasalnya, konsep dan tampilan dari game Santa Run ini mirip dengan Subway Surfers namun dengan karakter yang berbeda.
Dalam game Natal ini, kamu akan menjalankan karakter Santa Claus yang harus berlari mengumpulkan koin. Selain itu, pastikan kamu menjaganya agar tidak menabrak objek yang menghalangi sehingga tidak game over.
Game ini juga akan semakin memeriahkan suasana natal dengan tema keseluruhan yang khas. Berbagai pernak-pernik Natal juga dapat kamu temui di sepanjang jalan dalam permainan tersebut, mulai dari kereta santa, pohon natal, dan sebagainya.
4. Candy Christmas Match 3
Merupakan game mencocokkan objek seperti halnya Candy Crush Saga. Meski demikian, tema yang diusung pada game ini sama seperti namanya, yakni Natal. Tentu akan sangat cocok buat kamu yang ingin menghabiskan waktu untuk bermain game saat libur Natal.
Seperti game tersebut, kamu bertugas untuk mengumpulkan satu demi satu permen khas Natal dengan mencocokkan permen yang sama dalam satu barisan. Geser permen pada papan dari kanan ke kiri, atas ke bawah, dan sebaliknya.
Jika mengumpulkan lima permen, kamu akan mendapatkan booster. Level yang disediakan juga cukup banyak di mana setidaknya ada 20 kesempatan di setiap levelnya. Semakin tinggi levelnya, tingkat kesulitan game juga akan semakin meningkat.
5. Merge Christmas – Home Design
Dibandingkan game-game kebanyakan, permainan yang satu ini terbilang cukup sulit namun tetap menyenangkan. Kamu akan diajak untuk berpikir secara kritis dalam menyelesaikan permainan mendekor rumah Santa Claus.
Dalam game Natal satu ini, kamu akan berperan merenovasi rumah yang berantakan. Ditambah dengan mini games yang unik, kamu juga akan diminta menyatukan beberapa item yang sama untuk dapat melakukan renovasi.
Sebagai catatan, dalam permainan ini kamu harus bijak menggunakan energi yang ada, terutama dalam mini games. Jika tidak, maka energi akan cepat habis dan membuat proses renovasi terhambat. Cukup menarik, bukan?
6. Christmas Sweeper 3
Game ini mempunyai tema yang terbilang cukup menarik, di mana kamu akan bermain puzzle yang seru dan adiktif. Tidak jauh berbeda dengan game kebanyakan, kamu hanya perlu mengumpulkan minimal 3 item yang berhubungan dengan Natal.
Yang menarik, kamu dapat memainkan game ini sepuasnya tanpa perlu khawatir kehilangan kesempatan. Permainannya juga terbilang sangat mudah, yakni hanya mengumpulkan item berhubungan dengan Natal seperti lonceng, pohon natal, hingga kue-kue.
7. Hidden Object โ Christmas Tree
Game Hidden Object ini menjadi salah satu game Natal yang juga memiliki fitur menarik dan sayang untuk dilewatkan. Di sini, kamu bertugas untuk mencari suatu objek berdasarkan kata-kata yang telah disebutkan sebelumnya.
Meskipun terbilang cukup mudah, kamu memerlukan ketelitian dan kejelian yang tinggi. Pasalnya, kamu harus menelusuri berbagai gambar guna mencari benda tertentu berdasarkan petunjuk yang ada.
Di sela-sela permainan, kamu juga dapat memainkan game mencocokkan item untuk menambah poin. Game ini terbilang cukup menarik karena bisa melatih ketelitian sekaligus bahasa Inggris secara lebih aktif.
8. Christmas Animal Hair Salon 2
Kemeriahan Natal sejatinya tidak hanya dirasakan oleh manusia saja. Kamu bisa berbagai kebahagiaan dengan hewan-hewan peliharaan agar tampil menarik di hari Natal. Inilah yang kemudian menjadi inspirasi dari game yang satu ini.
Sesuai namanya, pada game bertema Natal yang satu ini kamu bisa mendandani banyak hewan khas Natal. Mulai dari Rudolf (rusa kutub), Chloe (bayi beruang), hingga Rachel (jerapah). Pada game ini, kamu bisa melakukan mix-and-match berbagai pakaian yang lucu untuk dapat dikenakan pada hewan-hewan itu.
9. Christmas Coloring
Bosan dengan game yang itu-itu saja? Kamu bisa mencoba permainan yang akan mengasah kreativitasmu dengan permainan bernama Christmas Coloring. Dalam permainan ini, kamu akan bertugas untuk mewarnai objek-objek yang berkaitan dengan Natal.
Beberapa objek dapat kamu warnai seperti pohon natal, Santa Claus, hingga melukis kartu ucapan Natal. Pilihan catnya banyak sehingga kamu bisa mewarnainya sesuka hati. Kamu bahkan dapat mengunduh gambar yang sudah diwarnai untuk tersimpan di hp.
Itulah beberapa rekomendasi game Natal yang bisa kamu mainkan saat libur akhir tahun. Segera pilih game ponsel Android bertema Natal yang menurutmu sangat menarik guna mengisi waktu luang saat waktu liburan tiba. Selamat mencoba!