Situs emulator adalah sebuah tools yang bisa membantu kita untuk mengetahui bagaimana tampilan dari website yang kita buat. Hal ini sangat penting untuk membantu website development untuk bisa ditampilkan dengan baik di berbagai platform dan device. Berikut ini kami akan jelaskan 10 situs emulator terbaik dan penjelasan mengenai web emulator itu sendiri.
Rekomendasi Web Emulator Terbaik
Teknologi web testing itu sudah semakin mudah dengan adanya online web testing dan saat ini sudah ada banyak situs yang menyediakannya. Web testing ini sendiri bisa dilakukan secara online langsung melalui satu situs emulator web atau menggunakan aplikasi emulator di PC. Berikut ini kami akan jelaskan beberapa web emulator di PC atau laptop baik dalam bentuk situs sampai dengan bentuk aplikasi.
1. Browserstack
Browserstack merupakan salah satu situs paling populer yang digunakan para web development untuk melakukan website testing. Tampilan dari emulator website ini pun terbilang sangat sederhana, sehingga pastinya sangat mudah untuk digunakan. Kamu yang mungkin masih pemula dalam website development saja bisa menjalankan website testing dengan sangat mudah.
Ada banyak fitur yang menarik dari Browserstack ini, salah satunya adalah kemudahan dalam mengganti platform browser yang digunakan. Semisal kamu ingin mengetes pada Chrome, maka kamu tinggal mengganti emulatornya saja dan demikian juga untuk platform lainnya. Kamu bisa menikmati fitur testing di situs web emulator secara gratis, meskipun fiturnya jelas lebih terbatas dibanding yang berbayar.
2. Browserling
Browserling juga menjadi tempat untuk kamu bisa melakukan website testing dengan sangat cepat, mudah dan juga detail. Kamu bisa melakukan beragam pengujian pada website yang kamu buat di Browserling ini untuk mengetahui kinerja website. Mulai dari pengujian tampilan, kecepatan, Compatibility dan lain sebagainya dari situs kamu tersedia di situs Browserling ini.
Tampilan pada setiap platform browser sampai dengan Compatibility dengan browser di smartphone bisa kamu lihat di situs ini. Kamu juga bisa test seberapa kemampuan dari website untuk menerima pengunjung dan juga bagaimana ukuran dari website untuk dimuat.
3. Lambdatest
Lambdatest menjadi situs yang banyak digunakan perusahaan besar dalam mengelola website resmi dari perusahaan mereka. Pengujian website melalui situs ini bisa dilakukan dengan mudah dan cepat, sehingga bisa meningkatkan efisiensi waktu pengelolaan website. Browser yang bisa digunakan pun sangat beragam mulai dari browser di Windows, Mac, sampai dengan smartphone.
4. Testsigma
Testsigma menjadi situs yang fokus menyediakan fitur website testing yang detail untuk mengetahui bagaimana kualitas sebuah website. Kamu bisa mengandalkan situs ini untuk mengetahui kualitas dari situs, sehingga bisa memastikan kenyamanan pengunjung dari website resmi. Kamu perlu membuat akun terlebih dahulu untuk bisa mempergunakan beragam fitur pada situs web emulator.
5. Appetize.io
Appetize.io merupakan situs emulator Android secara online yang bisa juga kamu pakai untuk mengecek website untuk Android. Saat ini kebanyakan orang menggunakan smartphone mereka untuk mengakses situs dan performa website di Android jadi penting. Appetize.io ini pada dasarnya emulator Android yang sering digunakan pada developer aplikasi untuk mengetes jalannya aplikasi.
Penggunaan Appetize.io ini pun jadi lebih beragam, karena bukan hanya untuk aplikasi saja namun bisa untuk website juga. Kamu bisa mengecek jalannya website pada Android melalui situs ini dan memastikan semua berjalan baik.
6. Apkonline
Apkonline secara konsep sama dengan Appetize.io, di mana fungsi utamanya adalah untuk memastikan bagaimana jalannya aplikasi. Tapi dengan konsep Android emulator, maka kamu juga bisa menggunakan situs ini untuk melakukan web testing dengan mudah dan cepat. Kamu harus memastikan kamu sudah memasang browser pada emulator Android di situs ini baru bisa mengecek tampilan situs.
7. Testobject
Testobject merupakan situs yang jauh lebih lengkap dalam urusan emulator smartphone, karena tersedia beragam pilihan. Kamu bisa mengecek aplikasi di situs ini, bukan hanya aplikasi Android tapi juga aplikasi Iphone dan lain sebagainya. Kamu juga bisa mengetes website dengan mudah dan cepat dengan tampilan dan informasi yang detail di situs web emulator ini.
Kamu bisa memilih website testing pada beragam platform browser mulai dari Windows, Mac, sampai dengan Android dan IOS.
8. Add On Chrome Mobile Simulator
Pada browser Chrome juga tersedia add on dengan nama Mobile Simulator yang bisa digunakan untuk mengakses website dengan tampilan mobile. Cara pakainya pun mudah, kau tinggal masuk ke menu add on pada chrome dan kemudian cari nama add on Mobile Simulator ini. Setelah itu kamu pasang add on tersebut dan aktifkan untuk melihat website dengan menggunakan tampilan mobile.
9. Bluestack
Bluestack merupakan sebuah aplikasi emulator Android yang bisa dipakai di Windows maupun Mac yang bisa dipakai secara gratis. Tampilannya pun sama persis seperti Android dengan setting yang beragam untuk spesifikasi smartphone yang diinginkan. Kamu bisa memainkan game Android di PC menggunakan Bluestack juga bisa mengetes website dengan tampilan mobile seperti apa.
10. Genymotion
Genymotion merupakan aplikasi yang serupa dengan Bluestack dan bisa dibilang aplikasi emulator Android yang sedang naik daun. Performa yang lebih baik disinyalir menjadi alasan aplikasi emulator ini jadi populer digunakan orang untuk bermain game Android di PC. Kamu bisa menggunakan aplikasi ini untuk website testing dengan cepat, karena aplikasi ini lebih ringan untuk digunakan.
Genymotion dan Bluestack mungkin bukan merupakan situs web emulator, namun bisa dipakai untuk simulasi website dalam tampilan mobile.
Manfaat Menggunakan Web Emulator
Web emulator memiliki peran yang sangat penting dalam website development yang mungkin tidak disadari oleh banyak orang. Berikut ini beberapa manfaat bila menggunakan website emulator saat melakukan pembuatan, pengembangan dan pengelolaan sebuah website.
- Menjadi sebuah bahan evaluasi dalam membangun sebuah website. Untuk memastikan kualitasnya memang cukup baik, bukan hanya dari tampilan saja melainkan dari sisi fungsionalitas mulai dari fitur dan lain sebagainya harus bisa bekerja dengan baik.
- Membantu kita mengetahui kinerja dari website mulai dari kecepatan dalam memuat sampai dengan bagaimana tingkat responsif dari website. Sebisa mungkin website harus ringan dan cepat dimuat, sehingga pengunjung tidak akan kesulitan saat memuat website kamu.
- Membantu kamu mengecek kemungkinan adanya eror atau bug pada website yang mungkin sangat mengganggu bagi para pengguna. Website testing juga akan menunjukkan beberapa eror atau gangguan yang terjadi, sehingga bisa segera kamu perbaiki.
- Membantu untuk mengembangkan website, karena kamu akan mengetahui apa saja sih kelemahan dari website kamu.
Kesimpulan
Pemanfaatan web emulator itu sangat penting, sehingga sebisa mungkin mencari situs web emulator terbaik untuk website testing. Kami harap rekomendasi di atas bisa membantu dalam memilih.